Perempuan Unik

Cerita Lain Aku dan Kamu

Diberdayakan oleh Blogger.

Jogja Memang Kota yang Penuh dengan Tempat yang Bernuansa Romantis. Setuju?

Bismillaahirrahmaanirrahiim....

Jogja memang istimewa. Mereka yang pernah menetap di sana pun selalu merasa betah dan tidak ingin kembali ke tempat tinggal aslinya. Apalagi, beragam tempat wisata murah meriah bisa dijumpai di sini. Termasuk di antaranya adalah lokasi wisata romantis yang ekonomis. 

Kita akan menemukan beragam tempat wisata dengan suasana romantis di kota ini. Ingin berkunjung ke tempat wisata yang berada dekat dengan pusat kota atau di pinggiran? Semua pilihan tersedia. Sebagai referensi, berikut ini adalah tiga tempat wisata yang bisa kita pertimbangkan:

● Pantai Cemoro Sewu



Kalau kamu dan pasangan adalah pencinta pantai, maka Pantai Cemoro Sewu bisa menjadi pilihan menarik. Tempat ini menyuguhkan pemandangan yang eksotis, terutama dengan ribuan pohon cemara yang berjajar di tepi pantai. 

Menghabiskan waktu di tengah-tengah pepohonan cemara tersebut pun bakal memberikan suasana yang berbeda. Apalagi, kita akan menemukan lorong alami yang terbentuk dari ranting-ranting dan dedaunan pohon cemara. 

Suasana yang unik di tempat ini pun kerap menjadi lokasi berburu foto instagrammable para wisatawan. Tidak ketinggalan, para fotografer juga kerap memilih Pantai Cemara Sewu sebagai lokasi sesi foto prewedding

● Berpose ala Titanic di bukit atas awan Kebun Buah Mangunan

Tempat berikutnya yang menjadi lokasi wisata romantis menarik adalah Kebun Buah Mangunan. Tempat yang satu ini kerap memperoleh sebutan sebagai bukit di atas awan. Kalau beruntung, kita pun bisa menyaksikan pemandangan hamparan awan dari sini. 

Tidak hanya mendapatkan suguhan pemandangan indah, kita pun bisa mencoba berpose romantis ala film Titanic. Suasana pun kian romantis saat kita berkunjung ke tempat ini di sore hari, jelang matahari terbenam. 

● Menikmati pemandangan matahari terbenam di Situs Ratu Boko

Berada tidak terlalu jauh dari pusat kota, Candi Ratu Boko adalah pilihan destinasi romantis berikutnya. Situs yang memiliki luas 25 hektare ini berada di ketinggian 195 meter di atas permukaan laut (mdpl). Secara khusus, waktu terbaik untuk berkunjung ke tempat ini adalah saat sore hari. 

Pada momen tersebut, kita bersama pasangan bisa menyaksikan pemandangan yang spesial. Dari sini, pemandangan matahari terbenam memang terlihat sangat cantik. Tidak heran kalau banyak kawula muda Jogja yang kerap menghabiskan waktunya datang ke sini. Ditambah lagi, Situs Ratu Boko merupakan salah satu lokasi pengambilan gambar film Ada Apa Dengan Cinta (AADC) 2. 

Saat berlibur bersama pasangan di Jogja, kita tidak perlu merisaukan masalah akomodasi. Hotel di Jogja bisa didapatkan dengan mudah via Airy Rooms. Apalagi, perusahaan ini dikenal memiliki jaringan hotel ekonomis terbesar di Indonesia. 

Penginapan yang mereka tawarkan juga bukan sekadar tempat menginap murah. Setiap penginapan juga memperhatikan masalah kualitas kenyamanan. Tersedia tujuh jaminan fasilitas yang diberikan oleh pihak perusahaan. Tujuh jaminan fasilitas tersebut adalah, ruangan berpendingin AC, kebersihan yang selalu terjaga, TV layar datar, akses internet WiFi gratis, kamar mandi dengan shower air hangat, perlengkapan mandi, serta air minum gratis. 


Kombinasi tempat wisata romantis dan hotel nyaman tapi ramah di kantong tentu bakal membuat aktivitas liburan kita menjadi momen yang tidak terlupakan. Selain bisa memperoleh momen romantis bersama pasangan, bujet untuk liburan pun tidak terlalu menguras kantong. Cukup menarik, kan? Jadi, kapan ke Jogja (lagi)?

7 komentar

Santi Dewi mengatakan...

gak pernah bosan jika harus terus mengunjungi Yogya :)

Perempuan Unik mengatakan...

Iya, saya kangen ke sana lagi

Mildaini mengatakan...

jadi kangen juga sama yogja, pengen lagi

Unknown mengatakan...

aduh saya sudah lama ga ke jogja. jadi pengen ke sana lagi

Shine Fikri mengatakan...

setujuuuu. aku baru sekal doank ke jogja, pengen banget bareng suami ke sana tapi sampe sekarang belum kesampaian, semoga somedays dan bisa nginep di hotel yg lagi kekinian seperti Airy Rooms :D

Shine mengatakan...

setujuuuu. aku baru sekal doank ke jogja, pengen banget bareng suami ke sana tapi sampe sekarang belum kesampaian, semoga somedays dan bisa nginep di hotel yg lagi kekinian seperti Airy Rooms :D

Nurul Sufitri mengatakan...

Aku juga pernah ke Istana Ratu Boko. Memang indah pemandangannya apalagi pas ke bawah ada kayak danau berbatu. Foto2an di sana bagus banget.