Perempuan Unik

Cerita Lain Aku dan Kamu

Diberdayakan oleh Blogger.

Sering Dikunjungi, 5 Situs Ini Jadi History Setiap Hari

Bismillaahirrahaanirrahiim....

Setelah kemarin berbicara 5 Online Shop, kali ini tentang situs yang sering dikunjungi. Namanya bekerja dengan daring, tentunya kita punya website favorit yang tidak boleh dilewatkan. Bahkan mungkin kita mengunjunginya lebih dari 3 kali sehari. Em, itu saya sih sebenarnya, hahaha. Kalau tidak buka situs-situs di bawah ini rasanya hari-hari terasa aneh. Kecuali memang sedang tidak memungkinkan seperti Liburan di Luar Kota.

Ini dia 5 situs yang sering saya kunjungi setiap hari:

Pixabay
  • Blogger.com
Sebagai Blogger dan memilih Blogspot, Blogger.com jadi situs wajib yang saya kunjungi. Biasanya saya menulis draft di notes, masuk dasbor dan edit ini itu baru jadwal publish. Saya pernah unduh aplikasi Blogger tapi ternyata kurang mantap. Jadi deh saya pilih buka websitenya.

  • Facebook.com
Facebook adalah sosial media pertama yang saya punya. Saya menceritakannya di Hangout With Friends. Untuk sosmed lain saya pakai aplikasi. Tapi FB, saya pilih buka situsnya. Dulu pernah unduh juga biar bisa cepat melihat notif. Tapi akhirnya saya uninstal. Habisnya lumayan berat sih, hehehe.

  • Tweetdeck.twitter.com
Saya punya aplikasi Twitter, tapi lebih sering memilih Tweetdeck untuk menjadwalkan cuitan. Alasannya sih biar tetap ada kicauan selama saya sedang berkendara atau mengerjakan hal lain. Selain itu, kita tetap bisa aktif berinteraksi dan lainnya.

  • Situs Download Drama Korea
Karena saya suka Drama Korea, saat mengikuti drama on going, bisa jadi setiap hari saya buka situs drama tersebut. Saya paling suka kordramas.com dan drakorkita.com. Jika dramanya sudah lewat tayang, tinggal cari saja lewat situs di bawah ini.

  • Google.com
Pixabay

Ya, Google situs paling popular dan sering kita gunakan. Saya sering membuka Google untuk bahan tulisan. Misalnya menulis review film, saya jelas butuh info film dari Sutradara, Penulis, Pemain dan lainnya. Jika saya mengunjungi suatu tempat dan butuh bahan tambahan, Google juga paling membantu.

Itu dia situs yang laing sering saya kunjungi dan bahkan saya simpan otomatis sandi-sandinya agar mudah dan cepat saat akan menggunakan. Kalian sendiri punya situs favorit apa?

Tidak ada komentar